Menjelang hari pemungutan suara Pilkada 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Barat mengklaim telah siap 100 persen, termasuk dalam mengantisipasi bencana banjir di sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang rawan.
Banjir di Kabupaten Bandung
Banjir akibat intensitas hujan yang tinggi merendamkan delapan kecamatan di Kabupaten Bandung. Sekitar 2000 rumah, 12 kepala keluarga atau 30.000 orang terdampak banjir di 30 desa.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPD) Kabupaten Bandung telah menerapkan status tanggap darurat banjir yang berlaku sejak 22 November sampai 6 Desember 2024.
Antisipasi KPU Jabar
Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Jabar, Hedi Ardia, mengatakan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di sejumlah TPS rawan bencana banjir di Kabupaten Bandung.
Berbagai strategi telah disiapkan untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk, mulai dari relokasi TPS atau memobilisasi pemilih ke TPS dengan perahu.
“Kami sudah punya skenario untuk mengatasi masalah itu, bisa dilakukan di TPS-nya di situ, kemudian pemilihnya dimobilisasi menggunakan alat yang bisa menunjang ke sana. Atau, TPS-nya direlokasi atau pemilihnya direlokasi,” kata Hedi.
Target Partisipasi Pemilih
Hedi juga bicara mengenai target KPU Jabar menaikkan partisipasi pemilih. Provinsi Jawa Barat merupakan daerah dengan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) terbanyak, yakni mencapai 35,9 juta. Oleh karena itu, KPU Jabar berharap target partisipasi pemilih bisa naik sekitar 2 persen dalam Pilkada 2024 ini.
“Kami berharap target naik 2 persen dari sebelumnya 74 persen. Mudah-mudahan tercapai angka partisipasi pemilih,” jelas Hedi.
Mitigasi Bencana
Penjabat (Pj) Gubernur Jabar, Bey Machmudin, memastikan semua pihak telah melakukan mitigasi bencana sesuai dengan prosedurnya.
“Kalau memang terjadi bencana, diamankan TPS-nya. Kalau memang warga tidak memungkinkan ke TPS, itu dimungkinkan untuk dilakukan TPS keliling. Jadi, TPS mendatangi warganya,” ujar Bey.
lembaranbaru.my.id – Politik
Kontributor: Akmal Firmansyah
Penulis: Akmal Firmansyah
Editor: Fadrik Aziz Firdausi